Yuk Intip Agrowisata Kopi Luwak Di Toraja

Agrowisata kopi luwak milik PT.Sulotco Jaya Abadi terletak di Desa Bolokan Tiroan, Kec. Bittuang, Tana Toraja.Foto (Ajhie Tangkesalu/Sulselekspres.com)

TANA TORAJA, SULSELEKSPRES.COM – Memilih berwisata ke salah satu daerah merupakan hal yang lasim dilakukan banyak orang, apalagi saat liburan. Tapi, untuk mendapat liburan yang berbeda, para wisatawan tentu melirik daerah-daerah yang mempunyai pilihan tempat wisata yang banyak.

Salah satunya daerah yang patut untuk dikunjungi, yakni Tana Toraja. Daerah satu ini tentunya sudah dikenal banyak orang lho, bukan hanya wisatawan lokal saja yang senang ke Tana Toraja, bahkan wisatawan mancanegara pun senang berkunjung ke daerah yang berada di Sulawesi Selatan ini.

Selain adat yang kental, Tana Toraja yang terletak diatas daerah pegunungan ini mempunyai puluhan tempat wisata yang menjadi daya tarik tersendiri, sebut saja seperti Desa Kete Kesu, Batutumonga, Objek wisata Lemo / Londa, Bori Parinding, Pohon Tarra (kuburan dalam pohon) hingga Museum Ne’ Gandeng. Jangan khawatir itu baru sebagian dari wisata disebutkan Sulselekspres.com.

Nah baru-baru ini, ada tempat wisata yang baru lho, yakni wisata kebun atau Agrowisata di Tana Toraja. Bagi wisatawan yang lagi melakukan perjalanan wisata tour di Toraja, maka akan kurang pas sebelum anda singgah ke agrowisata kopi luwak yang berada  PT.Sulotco Jaya Abadi yang terletak di Desa Bolokan Tiroan, Kec. Bittuang, Tana Toraja.

Untuk berkunjung ke agrowisata ini, kita dapat menempuh perjalanan kurang lebih 1 jam dari kota Makale, dengan jarak sekitar 30 KM.

“Perkebunan kopi yang berdiri diatas lahan seluas 700 hektar ini merupakan peninggalan belanda yang memelihara luwak sebanyak 452 ekor, dan dapat dikunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun manca negara” Ujar Samuel Karundeng, Kepala Perkebunan PT. Sulotco Jaya Abadi.