Gempa Lombok, 200 Personel Brimob Dikirim Ke NTB

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – 200 Anggota Brimob Polda Sulawesi Selatan diberangkatkan ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk membantu korban bencana gempa yang terus terjadi.

Kapolda Sulsel, Irjen Polisi Umar Septono, mengatakan bahwa 200 personel Brimob tersebut berangkat dan rencananya akan berada disana selama satu bulan.

“Personil yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa Dua ini diberangkatkan untuk memberikan bantuan pasca gempa yang terjadi di NTB,” katanya, Selasa (21/8/2018).

Selain personel, kata Umar Septomi, sejumlah peralatan bantuan lain termasuk peralatan medis juga dikirim ke NTB. Bantuan di antaranya peralatan evakuasi, hingga peralatan dapur.

Ratusan anggota Brimob Sulsel tersebut akan memberi bantuan tambahan untuk Polda NTB dan Mabes Polri yang sudah terlebih dahulu tiba di NTB pasca gempa susulan yang masih terjadi di NTB.

Sebelumnya, sejak 5 Agustus 2018, gempa terjadi di Lombok Nusa Tenggara Barat. Gempa di antaranya berkekuatan 7 Skala Richter terjadi di Lombok NTB dan mengakibatkan korban meninggal dunia serta luka dan bangunan rusak.