Kader PAN Pertama Pasang Atribut, Andi Sudirman Apresiasi Irham Rahimin

BULUKUMBA, SULSELEKSPRES.COM – Calon wakil gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman memberikan apresiasi tinggi terhadap kader PAN Bulukumba, Irham Rahimin.
Irham dianggap sebagai kader PAN pertama yang berani memasang atribut menggunakan logo partai yang disandingkan dengan foto Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (NA-ASS).
“Itu kader PAN pertama yang berani pasang baliho dengan logo partainya,” kata Andi Sudirman saat berkunjung di Kabupaten Bulukumba Senin, 13 November 2017.
Irham saat dikonfirmasi mengatakan, dirinya tidak ragu memasang atribut karena sudah menjadi perintah partai. “Sejak awal saya sudah merasa PAN akan ke Nurdin Abdullah. Ternyata benar,” kata Mantan Ketua Bappilu PAN Bulukumba ini.
Kedatangan Andi Sudirman di Bulukumba disambut sejumlah kader PAN. Hanya saja, Ketua PAN Bulukumba Andi Zulkarnain Pangki tidak ikut hadir mendampingi.
Zulkarnain saat dikonfirmasi mengakui kalau dirinya tidak ikut mendampingi. “Saya tidak tahu karena tidak diundang,” pungkas Zulkarnain.