33 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeParlemanLegislator Makassar Muliati Sosialisasi Perda Asi

Legislator Makassar Muliati Sosialisasi Perda Asi

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Anggota DPRD Kota Makassar Hj Muliati menyebut ASI eksklusif merupakan kewajiban seorang ibu pada anaknya. Hal ini adalah hak seorang anak. Maka atas dasar asas itu, perda ASI eksklusif penting diterapkan oleh ibu-ibu.

”Pemberian ASI eksklusif dapat meminimalisir kemiskinan dan kelaparan. Sehingga membuat bayi maupun ibu terhindar dari sejumlah macam penyakit, sehingga menurunkan angka kematian dan kekerdilan (stunting),” ujar Muliati.

Hal itu diungkapkan dirinya saat menggelar kegiatan sosialisasi angkatan 19 dengan tema Peraturan Daerah Kota Makassar Nomor 03 Tahun 2016 Tentang Pemberian Air Susu Ibu Eksklusif di Hotel Aerotel Smile, Rabu (16/11/2022).

Dalam Kegiatan ini, sebagai penguatan materi kepada peserta, narasumber yang juga hadir yaitu Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar Dr. Nursiadah dan Akademisi Muh. Ramli.

Saking pentingnya ASI, Muliati mengatakan, pemerintah membuat Perda Pemberian ASI Eksklusif. dalam hal ini, diharapkan meningkatkan kesadaran masyarakat sehingga menciptakan generasi berkualitas apalagi didukung dengan Sumber Daya Manusia (SDM).

“ASI membuat anak menjadi cerdas dan tidak gampang sakit. Kita harap peserta kegiatan ini menyebarluaskan Perda ASI ini, sehingga masyarakat tahu pentingnya ASI,” kata Politisi PPP ini.

spot_img

Headline

Populer

spot_img