33 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeHukrimMabes Polri Diserang, Polda Perketat Pengamanan

Mabes Polri Diserang, Polda Perketat Pengamanan

- Advertisement -

SULELEKSPRES.COM – Kepolisian di sejumlah daerah memperketat pengamanan usai serangan terduga teroris di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (31/3). Di antaranya Polda Metro Jaya hingga Polda Jawa Barat.

“Semua mako (markas komando) kepolisian Polda Metro Jaya kita perketat pengamanan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus saat dihubungi.

Yusri menuturkan anggota bersenjata disiagakan di pintu masuk. Selain itu, anggota juga melakukan pengecekan terhadap orang-orang yang akan masuk ke area Polda Metro Jaya.

“Kita antisipasi kejadian di Mabes Polri. Kita tingkatkan pengamanan dengan menggunakan anggota bersenjata dan body check di setiap pintu. Jadi semuanya kita lakukan pemeriksaan. Ini upaya preventif,” tuturnya.

Sementara Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri telah menyampaikan perintah tersebut ke seluruh jajaran di bawahnya.

BACA JUGA: Dimaafkan, Ini Dua Godaan Kubu AHY untuk Moeldoko

“Tadi Pak Kapolda sudah memerintahkan untuk meningkatkan keamanan semua polres di Jawa Barat,” kata Erdi dilansir dari Antara.
Adapun Markas Polda Jabar terletak di jalan arteri, yakni Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya juga menyebut penjagaan ketat dilakukan di Markas Polrestabes Bandung yang berada di Jalan Jawa, Kota Bandung.

“Kami tingkatkan pengamanan. Dengan dilakukan penjagaan ketat,” kata Kepala Bagian Operasi Polrestabes Bandung AKBP Asep Pujiono.

Menurutnya, seluruh warga yang hendak memasuki markas akan diperiksa terlebih dahulu untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Penjagaan, kata dia, dilakukan oleh personel yang dilengkapi dengan senjata dan alat pelindung lainnya.
Selain markas kepolisian, menurutnya, penjagaan pun akan dilakukan di sejumlah titik yang menjadi objek vital. Pihaknya pun bakal didukung oleh sejumlah personel dari Brimob Polda Jabar.

Dia mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan senantiasa berkoordinasi dengan aparat setempat untuk mencegah adanya tindak terorisme lainnya.

Sementara itu Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto sudah meminta seluruh jajarannya meningkatkan pengamanan dan penjagaan di Mapolda Banten, Mapolres, hingga Mapolsek.

“Pastinya ditingkatkan kewaspadaan dan perkuat sistem pengamanan mako baik Polda, Polres, maupun Polsek,” Rudy melalui pesan singkat.

Persenjataan juga disiagakan di pos penjagaan dan gerbang masuk. Setiap personel Polri yang berjaga di Mako dan tugas patroli diwajibkan menggunakan body vest sebagai pelindung tubuh. Akses keluar masuk pengunjung Mapolda Banten hingga seluruh Polsek, dilakukan melalui satu gerbang untuk memudahkan pemeriksaan dan pengawasan.

spot_img

Headline

Populer

spot_img