MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 serentak di Indonesia telah usai. Di Sulsel sendiri, pelaksanaan pilkada yang meliputi Pilgub, Pilwalkot dan Pilbup berlangsung secara aman dan tertib.
Dari itu, Sulsel berhasil masuk dalam tiga besar daerah penyelenggara pilkada terbaik di Indonesia. Kendati sempat termasuk dalam Zona Merah saat jelang Pilkada.
Atas prestasi ini, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Soni Sumarsono menghaturkan terima kasihnya, saat bertindak sebagai inspektur upacara di Lapangan Kantor Gubernur Sulsel, Senin (30/7/2018).
BACA:Â Soal Surat Aswar, ASS: Pilgub Sudah Selesai Saatnya Bekerja
“Saya terima kasih, pilkada serentak sudah berjalan seluruhnya lancar, aman, nyaman dan damai. Dan lebih penting lagi, ternyata kita dinobatkan dalam penyelenggaraan pilkada termasuk tiga yang terbaik,” ucap Sumarsono.
Selain itu, dalam kesempatan ini, Sumarsono tak lupa untuk mengingatkan agar seluruh ASN bekerja secara profesional termasuk dalam menyambut Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih nanti.