27 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeMetropolisSelain Rapid Test, Dinkes Makassar Siapkan 15 Tim Medis di Pilwalkot

Selain Rapid Test, Dinkes Makassar Siapkan 15 Tim Medis di Pilwalkot

PenulisSelfi
- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Dinas Kesehatan Kota Makassar bakal menyiapkan tim medis untuk mengawal Pemilihan Walikota (Pilwalkot) di setiap kecamatan se kota Makassar.

Kepala Dinas Kesehatan kota Makassar, Naisyah Tun Azikin mengatakan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hal tersebut kata Dia telah mendapat dukungan dari Pj Walikota Makassar.

“Kami kerjasama dengan komisi pemilihan umum (KPU). KPU sudah audiens pak (Pj) Wali Kota. sudah ada instruksi juga Kementerian Kesehatan untuk keterlibatan tim kesehatan di dalam masalah pilkada,” kata Kepala Dinas Kesehatan, Naisyah Tun Azikin, Rabu (28/10/2020).

Naisyah menjelaskan bahwa tim medis yang akan disiapkan tersebut sebanyak 15 tim untuk 15 kecamatan.

“Satu tim satu kecamatan tapi kan jaga shift karena kan pada hari H dan seterusnya,” ungkapanya.

BACA: Doni Monardo: Penanganan Covid-19 Tidak Lepas Dari Dukungan Media

Selain menyiapkan 15 tim tenaga kesehatan, Dinkes Makassar juga melakukan rapid test terhadap 16.000 petugas Kelompok Penyelengara Pemungutan Suara (KPPS).

“Untuk penyiapan tenaga KPPS nanti kita yang keluarkan pemeriksaan rapid kepada mereka,” ujarnya.

Sebelumnya, Pj Walikota Makassar, Rudy Djamaluddin mengatakan bahwa pihak pemkot Makassar akan mendukung persiapan Pilwalkot yang dibutuhkan KPU termasuk dari aspek kesehatan.

spot_img

Headline

Populer

spot_img