Selama Agustus, Kawanan Kapten Lakukan 24 Kali Aksi Curas

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Selama Agustus, dari data Kepolisian, kawanan Kapten alias Kemal (25) telah melancarkan aksinya sebanyak 24 kali dengan lokasi berbeda di Kota Makassar.

Sebelum Kemal akhirnya tewas tertembak polisi, seorang kawan Kapten, bernama Metal alias Wawan (25) lebih dahulu ditangkap, pada Kamis (20/9/2018) pukul 21.00 Wita.

Wawan dijemput personel gabungan dari Resmob Polda Sulsel bersama Resmob Panakukkang, di tempat nongkrongnya yang berlokasi di jalan Sukaria, Makassar.

Baca: Video: Salah Satu Aksi Begal si Kapten Alias Kemal Sebelum Ditembak Polisi

“Saat itu, petugas berhasil mengamankan pelaku dan Selanjutnya pelaku dibawah ke posko Resmob Polda sulsel untuk diintrogasi,” ujar Kasi Humas Polsek Panakukkang, Bripka (pol) Ahmad Halim, Sabtu (22/9/2018).

Baca juga:

 Usai Tembak Kapten Begal, Kapolres: Ini Atensi Kapolri

Kapten dan Raja Begal Tewas, Makassar Sudah Aman?

Dari hasil introgasi, sepak terjang kelompok ini pun terkuak. Nama-nama lainnya pun mencuat, seperti Kapten alias Kemal, Taufik, dan Fikri.

“Adapun hasil introgasi, Pelaku mengakui telah melakukan aksi Curas sebanyak 25 kali,” ujar Halim.

Dari hasil rekaman CCTV tempat yang pernah menjadi lokasi aksinya, diketahui kawanan ini memang melakukan aksinya secara bersama-sama, dengan menggunakan dua motor.

Saat beraksi, Kemal dan Taufik berperan sebagai eksekutor dengan bersenjatakan pisau dan busur, sementara Wawan dan Fikri bertugas sebagai pengendara motor.

Sementara itu, dari 25 aksi yang diakui, diantaranya; kawanan ini pernah melakukan Jambret di salah satu pasar ritel, di jalan Urip Sumiharjo, Jalan Cendrawasih depan SMA Katolik, di jalan Kelinci, Jalan Pengayoman, dan Jalan Pettarani di belakang MC Donald.

Dari hasil pencurian, ungkap Halim, barang tersebut langsung dijual oleh Kemal. Hingga saat ini, Wawan masih diamankan di Mako Polsek Panakukkang guna menjalani proses hukum lebih lanjut, sedang 2 orang lainnya masih dalam pengejaran polisi.

Baca juga: 

Usai Tebas Polisi, Kapten Begal Tewas Diterjang Timah Panas

Tembak Mati Kapten Begal, Polisi Incar Anggota Komplotan

Kapten Begal Tewas Tertembak, Ini Perjalanan Aksinya Semasa Hidup

Berikut cacatan aksi kawanan Kapten yang diperoleh Sulselekspres.com dari Humas Polsek Panakukkang.

  1. Jambret di jalan Urip Sumoharjo, di Circle K, mengambil 2 HP, pada Agustus 2018.
  2. Jambret di jalan Cendrawasih depan SMA Katolik, mengambil tas berisi Hp, uang tunai Rp. 150.000 dan surat2 penting, pada Agustus 2018.
  3. Jambret, di jalan Kelinci, mengambil tas berisi, Hp dan uang tunai Rp. 29.000, pada Agustus 2018.
  4. Jambret, di jalan Pengayoman depan Hotel Grand Himawan, mengambil sebuah Hp, pada Agustus 2018.
  5. Jambret di jalan Pettarani belakang MCD, mengambil sebuah Hp pada Agustus 2018.
  6. Jambret di jalan Panaikang depan Taman Makam Pahlawan, mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
  7. Jambret di jalan Racing Center depan Pertamina, mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    8. Jambret di jalan Paropo depan PDAM mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    9. Jambret, di jalan Antang mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    10. Jambret, di jalan Tamamaung samping Kampus Profesional mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    11. Jambret, di jalan Urip sumiharjo samping kantor gubernur, mengambil dua Hp dan uang tunai senilai Rp. 100.000, pada Agustus 2018.
    12. Begal di Jalan Hamsi mengambil dua Hp, pada Agustus 2018.
    13. Begal di jalan Todaeng mengambil sebuah Hp, pada Agustus 2018.
    14. Begal di Pasar tello mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    15. Jambret, di Jalan AP. Pettarani depan Pertamina mengambil uang tunai Rp. 350.000, pada Agustus 2018.
    16. Jambret di Jalan Landak mengambil sebuah HP dan uang Rp. 50.000, pada Agustus 2018.
    17. Begal di Jalan Ablam mengambil sebuah Hp dan uang tunai Rp.350.000, pada Agustus 2018.
    18. Begal di jalan Pettarani mengambil sebuah Hp dilaci motor, pada Agustus 2018.
    19. Begal di Jalan Pettarani mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    20. Jambret, di Kompleks Hj. Kalla mengambil dua Hp, pada Agustus 2018.
    21. Jambret di jalan Urip Sumoharjo depan kantor gubernur mengambil sebuah HP, pada Agustus 2018.
    22. Jambret, di jalan Sukaria 8 mengambil sebuah HP, pada Mei 2018.
    23. Begal, jalan Toddopuli mengambil sebuah HP dan uang tunai Rp. 150.000, pada Agustus 2018.
    24. Begal di jalan Kumala mengambil dua HP, pada Agustus 2018.
    25. Jambret, di jalan Paropo mengambil dua HP dan uang tunai Rp. 250.000, pada Agustus 2018
Penulis: Agus Mawan