Tak Lagi Berseragam PSM, APPI bakal Ikutkan Syamsul Lisensi Kepelatihan

Gelandang PSM Makassar, Syamsul Khaeruddin/ IST

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Gelandang PSM Makassar, Syamsul Khaeruddin hengkang dari skuad Juku Eja, salam perpisahan disampaikan Syamsul usai pertandingan PSM melawan Madura United. Pertandingan yang sekaligus menandai berakhirnya kompotisi tahun ini.

“Saya berterima kasih sekali kepada suporter atas dukungannya. Semoga kedepannya PSM bisa juara,” ujar Syamsul sembari menitikan air mata, Stadion Andi Mattalatta, Minggu (12/11/2017).

Kendati demikian, CEO PT PSM, Munafri Arifuddin mengatakan akan mengikutkan Syamsul Chaeruddin untuk medapat lisensi kepelatihan AFC. Pemain berusia 34 tahun ini telah memutuskan meninggalkan PSM Makassar.

“Saya sangat menyarankan, Insya Allah kalau ada waktu atau kesempatan untuk mengikuti lisensi kepelatihan,” kata Appi, sapaan akrab Munafri Arifuddin.

Baca: Menitikan Air Mata, Syamsul: Saya Pamit Tidak lagi di PSM

Menurut Appi, kontrak Syamsul bakal habis masa berlakunya pada Januari 2018 medatang. Ia pun cukup sadar dengan situasi yang dialami istri dari Ika KDI itu. Terutama dari segi usia Syamsul yang telah menginjak 34 tahun.

“Syamsul mungkin sudah sadar betul dengan kondisi usia yang tidak mudah lagi. Sehingga jika ada lisensi kepelatihan AFC C, saya akan mengirim Syamsul untuk mengikuti itu,” jelasnya