Klasemen Liga 1: PSM Tempel Persib, Persija Tercecer

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – PSM Makassar tampil menjanjikan dihadapan pendukungnya. Juku Eja berhasil mengalahkan Sriwijaya FC 2-0 dalam laga lanjutan Go-jek liga 1 pekan ke-23, berlangsung di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging, Minggu (23/9/2018).

Dua gol kemenangan anak asuh Robert Rene Albert ini, masing -masing dicetak oleh Saldy Amiruddin di menit ke- 20′ dan dipenghujung laga dicetak oleh pemain asing andalangnya Willjan Pluim tepatnya di menit ke- 87′.

Baca: Terjebak Macet, Marc Klok Pemain Asing PSM Atur Lalu Lintas di Makassar

Dengan kemenangan ini, Pasukan Ramang berhasil merebut posisi kedua klasemen sementara dengan mengemas total 38 poin, mereka terpaut 6 poin dari pemuncak klasemen Persib Bandung, yang dipertandingan yang sama meraih kemenangan atas Persija Jakarta.

Big match yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api tersebut, Maung Bandung berhasil menang secara dramatis 3-2 atas Macan Kemayoran. Gol Persib masing – masing dicetak oleh N’Douassel 29′, J Bouman 60′, dan Malisic 90+4′ sementara gol Persija dicetak oleh Jaime 45′ , dan R Chand 65′.

Baca: Daftar Top Skor, Assist, dan Klasemen Terbaru Liga 1 Indonesia

Dengan hasil tersebut, Persib Bandung saat mengemas total 44 poin dari 23 laga yang telah dilakoni. Sementara atas kekalahan yang diderita Persija Jakarta ini membuat Merek tercecer diurutan keenam klasmen sementara dengan mengemas total 36 poin.

Di pekan ke-23 ini sendiri masih menyisahkan satu laga. Bali United dijadwalkan bakal menjamu PS Tira di Senin (24/9/2018), besok. Dengan demikian Serdadu Tridadu yang saat ini mengemas 39 poin, memiliki peluang menggeser PSM Makassar di posisi kedua klasemen sementara Go-jek Liga 1 2018.
Berikut hasil pertandingan Liga 1 pekan ke-23, Minggu (23/9/2018):

 

PSM Makassar 2 vs 0 Sriwijaya FC

PSIS Semarang 4 vs 2 Perseru Serui

Persib Bandung 3 – 2 Persija Jakarta

Penulis: Muhammad Adlan