Partisipasi Pemilih, Makassar dan Bulukumba Terendah

Penjabat Gubernur Sulsel Soni Sumarsono saat memimpin konferensi pers yang digelar di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (28/6/2018)/ IST

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Setelah pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) 27 Juni 2018, Penjabat Gubernur Sulsel Soni Sumarsono mengumumkan bahwa Kota Makassar dan Kabupaten Bulukumba merupakan daerah dengan partisipasi pemilih paling rendah di Sulsel.

Soni mengatakan bahwa dari 71,41% persentase partisipasi pemilih yang ada di Sulsel. Kota Makassar dan Bulukumba merupakan daerah dengan partisipasi pemilih paling rendah.

“Yang paling rendah itu Kabupaten Bulukumba dengan 60,9%, dan yang kedua adalah Kota Makassar dengan 61,6%,” katanya, saat memimpin konferensi pers yang digelar di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (28/6/2018).

Kemudian, selanjutnya Kabupaten Toraja Utara dengan 67,4% dan Luwu Timur yang hanya mencapai 65,8%.

Sementara, untuk daerah dengan tingkat partisipasi pemilih yang paling tinggi adalah Kabupaten Pinrang dengan 84,6% disusul Kabupaten Sidrap yang mencapai 82,3%.

Penulis: M. Syawal