Pemkot Bekasi Belajar Kehumasan di Makassar

Pemerintah Kota Makassar terima kunjungan dari rombongan pemerintah Bekasi di ruang rapat staf ahli Balaikota Makassar, Rabu (23/8)/ SULSELEKSPRES.COM/ MUH. HATIM

MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar terima kunjungan dari rombongan pemerintah Bekasi di ruang rapat staf ahli Balaikota Makassar, Rabu (23/8).

Dalam pertemuan ini Pemerintah Kota Makassar diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Taufiek Rachman Kasubag Humas yang diwakili oleh Kasubag Pemberitaan, Reza.

Sementara dari rombongan pemerintah Kediri diikuti oleh Kabag Humas Pemerintah Bekasi , Edi Dadiyo dan beberapa jajarannya.

Menurut Edi, kegiatan ini merupakan kunjungan kerja yang dilakukan oleh pemerintah Kota Kediri untuk meberikan pelatihan secara langsung kepada anggota yang baru menjabat di tataran Humas Bekasi .

Makassar dijadikan Kota tujuan sebagai percontohan di bagian Humas dalam mengsinergikan program pemerintah dengan seluruh masyarakat.

Hal yang dipuji dari pemerintah Kediri adalah pencapaian Adipura berturut – turut serta peran rekan media dalam menyebarkan informasi.

“Apa yang dicapai Makassar hari ini tidak lepas dari antusias masyarakat dalam menyukseskan program-program pemerintah dan rekan wartawan yang secara masif terus mempublikasikan berita terkait pemkot,” tambah Kabag Humas Kota Bekasi itu.

Taufiek Rachman juga berharap dengan adanya kunjungan kerja ini, bisa menambah eratnya hubungan kerjasama antara pemerintah Kota Makassar dan Pemerintah Kota Bekasi .