29 C
Makassar
Sunday, June 16, 2024
HomePolitikPPP Parepare Jadwalkan Fit and Proper Test Bagi Kandidat Bakal Calon Wali...

PPP Parepare Jadwalkan Fit and Proper Test Bagi Kandidat Bakal Calon Wali Kota

- Advertisement -

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Ketua Tim Desk Pilkada DPC PPP Parepare, Yodi Haya mengatakan, kandidat yang telah mengembalikan formulir di PPP, akan segera mengikuti fit and proper test (uji kepatutan dan kelayakan).

Yodi Haya menyebutkan, sebanyak tujuh kandidat yang telah mengambil formulir pendaftaran di PPP Parepare. Tiga di antaranya, kata dia, telah mengembalikan formulir.

“Tiga kandidat tersebut yakni Muhammad Zaini (MZ), Tasming Hamid (TSM) dan Taqyuddin Djabbar (TQ),” katanya, Selasa (21/5/2024).

Yodi Haya menambahkan, empat kandidat yang belum mengembalikan formulir yaitu Faisal Andi Sapada (FAS), Erna Rasyid Taufan (ERAT), Andi Idham, dan Andi Muh. Fudail.

“Melalui kesempatan ini saya menyampaikan bahwa fit and proper akan dilaksanakan pada hari Minggu, tanggal 26 Mei 2024 di Kantor DPW PPP Sulsel,” katanya.

Selanjutnya, kata Yodi, para kandidat diharapkan untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti proses fit and proper test. Nantinya, proses tersebut akan melibatkan DPP PPP.

Yodi Haya menegaskan, bagi kandidat yang belum mengembalikan formulir, diberi kesempatan selama empat hari ke depan sebelum pelaksanaan fit and proper test digelar.

“Jika tidak, maka kandidat tersebut akan dinyatakan gugur. Karena pengembalian formulir ini menjadi indikator penting dan bukti keseriusan kandidat untuk mengendarai PPP,” pungkas Ketua Bappilu DPC PPP Parepare ini.

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img