31 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeHeadlineKronologis Penembakan Anggota TNI Oleh Polisi dalam Kafe

Kronologis Penembakan Anggota TNI Oleh Polisi dalam Kafe

Penulis(*)
- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Satu dari tiga orang yang tewas ditembak Bripka CS disalahsatu kafe di Cengkareng, diketahui merupakan anggota TNI aktif.

Kejadian tersebut bermula saat Bripka CS datang di kafe sekitar pukul 02.00 WIB. Dia lalu menghabiskan waktu dengan minum-minum ditempat tersebut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menguraikan, setelah beberapa jam minum kafe hendak ditutup. Sekitar pukul 04.00 WIB, CS yang kini sudah ditetapkan sebagai tersangka hendak melakukan pembayaran dan terjadilah cekcok dengan pegawai.

“Dengan kondisi mabuk, CS mengeluarkan senpi dan menembak, tiga meninggal dunia dan 1 di rumah sakit,” kata Yusri dikutip dari CNNIndonesia, (25/2/2021).

Belakangan diketahui kalau kemarahan CS bermula saat dirinya ditagih uang minuman senilai Rp3,3 juta.

Usai melakukan penembakan, CS lalu keluar kafe sambil menenteng senjata api di tangan kanannya dan dijemput temannya dengan menggunakan mobil.

Selain tiga orang yang menjadi korban penembakan, ada satu orang lain yang dinyatakan terluka akibat peristiwa tersebut.

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran menuturkan pihaknya bakal menindak tegas Bripka CS. Ia juga akan memproses pidana serta kode etik yang bersangkutan.

Fadil juga meminta maaf kepada masyarakat atas peristiwa penembakan ini. Pelaku penembakan diketahui merupakan anggota polisi Bripka CS.

“Sebagai Kapolda Metro Jaya atasan tersangka saya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat, kepada keluarga korban dan kepada TNI AD,” katanya

(*)

spot_img

Headline

Populer

spot_img