27 C
Makassar
Sunday, May 19, 2024
HomeHukrimPria Renta Mengaku Ditipu Oknum Bhabinkamtibmas Tamalate

Pria Renta Mengaku Ditipu Oknum Bhabinkamtibmas Tamalate

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Seorang warga Tamalate Dg. Caddi (69), melaporkan dugaan penipuan oleh kerabatnya sendiri, berdasar LP nomor 1262/XI/2018/Restabes Makassar/Sek dengan nilai kerugian sebesar Rp50 juta dan kehilangan seunit gawai miliknya Xiaomi redmi A4.

Namun, sebelum melapor pada 3 November, Caddi mulanya melaporkan kejadian ini ke seorang Bhabinkamtibnas, Bripka (pol) Muh. Nasir di lingkungannya, di Kecamatan Tamalate, Makassar.

“Kita bertanya ini di kantornya, bilang lacak ini namanya Benny Pak, dia ambil uangku,” ulas Caddi, seorang penyandang difabel ini.

Usai laporan tersebut, Caddi berangkat ke acara pengantin keluarganya, di jalan Dangko, sementara hanya istri dan cucunya tinggal di rumah.

Caddi tak mengira, Bhabinkamtibnas yang ditempatinya mengadu, malah ke rumahnya, diduga meminta sejumlah duit operasional.

“Dia bilang (ke istri Caddi) untuk uang pelacakan, (sebesar) Rp2,5 juta,” ujar Caddi.

Merasa yakin, istri dan cucunya pun memberikan duit tersebut ke Muh. Nasir. Tak lama, Caddi pun datang ke rumahnya.

“(Sejak itu), tidak pernah ma ketemu,” ulasnya.

Sementara mengenai tindak lanjut laporannya, Caddi masih menanti dari pihak kepolisian setempat. Yang pasti, Ia berharap kasus tersebut diusut tuntas dan adil.

“Kalau ditangkap itu Benny, saya terima kasih sekali,” harap Caddi.

Penulis: Agus Mawan

spot_img

Headline

Populer

spot_img