Sebut Ada Aru dan RP, Appi Abaikan Rudal di Pilwali Makassar ?

komunikasi Appi dengan Partai Golkar.

MAKASSAR – Keinginan CEO PT. PSM Makassar, Munafri Arifuddin maju di Pemilihan Wali Kota Makassar, sudah mulai mencuat di kalangan politisi, birokrasi serta di kalangan pengusaha.

Appi sapaan akrabnya saat disinggung mengenai siapa calon pendampingnya di perhelatan pesta demokrasi satu kali lima tahunan itu, Appi menanggapinya dengan santai.

Menurutnya, sejauh ini sudah membangun komunikasi dengan sejumlah partai politik, termasuk partai yang berlambangkan pohon beringin rindang itu. Bahkan, komunikasi Appi sudah mencapai 80 persen dengan Partai Golkar untuk mengusung dirinya di Pilwali Makassar.

BACA: Golkar Usung Appi, Sarat Dampingi Kader di Pilwali Makassar

Namun, Di internal partai Golkar, menurut Appi hanya dua kader Ketua Golkar Makassar Farouk M Betta, dan Bendahara Golkar Makassar Rahman Pina, meskipun di Golkar memiliki bendahara Golkar Sulsel, Rusdin Abdullah (Rudal), tapi Appi sama sekali tidak menyebutkan nama Rudal sebagai calon pendampingnya di Pilwali Makassar.

“Ini kan arahnya sudah jelas semua di Golkar ada pak Aru (Ketua Golkar Makassar Farouk M Betta), pak RP (Bendahara Golkar Makassar Rahman Pina),” ungkap Appi saat ditemui di salah satu warkop di Jalan Boulevar Makassar, Selasa (3/10).

Sebelumnya Wakil Ketua Bappilu Partai Golkar Sulsel Kadir Halid, menegaskan mengenai Pilwali Makassar, siapapun yang ingin mengendarai partai berwarna kuning itu harus menggandeng kadernya.

“Golkar siap mengusung siapapun di Pilwali Makassar. Kalau kader eksternal mengendarai Golkar harus kader minimal 02,”pungkasnya, belum lama ini.