30 C
Makassar
Monday, July 1, 2024
HomeDaerahPj Bupati Bone Harap Ajang PORKAB 2024 Munculkan Bibit Olahragawan

Pj Bupati Bone Harap Ajang PORKAB 2024 Munculkan Bibit Olahragawan

- Advertisement -

BONE, SULSELEKSPRES.COM – Pj.Bupati Bone H.A.Islamuddin hadir membuka secara resmi Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) Bone 2024. Berlangsung di Stadion Lapatau Matanna Tikka, Kota Watampone, Sabtu, (25/05/2024).

Dalam kesempatan tersebut turut hadir yakni Dandim 1407 Bone, Kapolres Bone, Dandenpom Bone, Kepala OPD, dan para Tamu Undangan Lainnya.

Event olahraga yang digelar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bone tersebut bakal berlangsung hingga 31 Mei mendatang.

Sebanyak 27 kontingen dari total seluruh kecamatan di Bone siap bertarung meraih gelar juara umum.
Gelaran bergengsi ini mempertandingkan 12 cabang olahraga (Cabor) dengan jumlah total atlet yang turun bersaing sebanyak 1.750 orang.

Mereka bersaing memperebutkan 834 medali, terdiri atas 228 emas, 228 perak, dan 378 perunggu.

Porkab Bone ini mempertandingkan 12 cabang olahraga (Cabor) meliputi catur 73 orang, basket 175 orang, menembak 56 orang, tenis meja 108 orang, bulu tangkis 141 orang, futsal 229 orang, ⁠billiar 49 orang, bola voli 504 orang, atletik 174 orang, sepak takraw 121 orang, balap sepeda 30 orang, dan judo 90 orang.

Diikuti 27 kontingan dari setiap kecamatan dengan total atlet sebanyak 1.750 orang mereka bersaing untuk memperebutkan 834 medali, terdiri dari 228 emas dan 228 perak serta 378 perunggu.

Dalam sambutannya Pj Bupati Bone, Andi Islamuddin menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja keras mempersiapkan dan mewujudkan acara ini.

Lebih lanjut, kata Dia, kegiatan tersebut, sudah lama tidak terselenggara, terakhir di tahun 2005 dan baru dilaksanakan kembali di tahun 2024 setelah 19 tahun.

Melalui gelaran ini, Andi Islamuddin mengajak wasit dan atlet menjunjung tinggi semangat sportivitas olahraga.

“Selamat bertanding, jaga semangat fair play, semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar dan sukses serta dapat dijadikan event wajib untuk dilaksanakan di kabupaten Bone,” ujarnya.

Melalui kegiatan Porkab ini, A Islamuddin berharap akan muncul bibit-bibit olahragawan dari berbagai kecamatan yang ada di kabupaten Bone. Ia pun berpesan agar semua kontingen selalu menjaga nilai-nilai budaya dalam setiap pertandingan, baik antara atlet, pelatih, official maupun para wasit agar tercipta rasa persaudaraan yang akrab.

Sementara itu, Ketua Panitia Porkab Bone 2024, Andi Akbar mengatakan, salah satu tujuan pelaksanaan kegiatan itu untuk menjalin silaturahim, dan persaudaran serta memperkuat hubungan sosial emosional seluruh atlet dan kontingen peserta porkab.

Selain itu, lanjut kata A.Akbar, ajang ini juga sekaligus dilakukan untuk pemantauan terhadap atlet yang nantinya diikutkan pada Pra Porprov Sulsel.

“Kegiatan ini juga sebagai ajang seleksi untuk menjaring atlet potensial dan berbakat daerah kabupaten Bone dalam persiapan menghadapi pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porprov) XVIII Sulawesi Selatan tahun 2025 dan Porprov/Porda XVIII Sulawesi Selatan di tahun 2026 di kabupaten Wajo,” ujar Kasatpol PP Bone.

Andi Akbar yang juga Pelatih Cabor Judo yang telah
mengantongi sertifikat wasit nasional judo ini mengharapkan atlet yang turun berlaga menjunjung tinggi sportivitas dan mengerahkan kemampuan terbaiknya saat bertanding.

Sementara itu, Humas Porkab Bone 2024, Yusuf menjelaskan, judo menjadi cabor pertama yang dipertandingkan dan mulai dilaksanakan Jumat (24 Mei 2024).

Terpisah, Ketua KONI Kabupaten Bone, Andi Haidar menyampaikan, Pemda Bone memberikan dana hibah untuk penyelenggaraan Porkab 2024 sebanyak Rp1 miliar.

“Mulai pembukaan dan pelaksanaan (alokasi anggaran terbesar penyelenggaraan Porkab Bone 2024, red). Direncanakan, Porkab Bone 2024 bergulir mulai 25 sampai 31 Mei,” kata Andi Haidar.

Sekedar diketahui pada Pembukaan Porkab Bone 2024 dimeriahkan dengan persembahan atraksi dari drum band Gita Abdi Praja IPDN Regional Makassar, tampil memukau di hadapan para penonton yang memadati area stadion.

Total atlet bertanding pada Porkab Bone 2024:
1. Judo: 90 orang
2. Basket : 175 orang
3. Menembak : 56 orang
4. Tenis Meja: 108 orang
5. Bulu Tangkis: 141orang
6. Futsal: 229 orang
7. ⁠Billiar: 49 orang
8. Bola Voli: 504 orang
9. Atletik: 174 orang
10. Sepak Takraw: 121 orang
11. Balap Sepeda: 30 orang
12. Catur: 73 orang
Total Atlet: 1.750 orang. (*)

Laporan: Yusnadi

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img