28 C
Makassar
Saturday, July 27, 2024
HomeHealthSusu Murni Memperparah Maag, Apa Benar?

Susu Murni Memperparah Maag, Apa Benar?

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Selain rasanya yang enak, susu murni juga menyehatkan. Namun, banyak yang beranggapan bahwa susu memperparah maag, termasuk susu murni. Perlu diketahui bahwa maag merupakan sekumpulan gejala tak nyaman pada perut sebagai akibat dari gangguan pencernaan.

Pengidap maag memang perlu lebih cermat dalam memilih jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi untuk mencegah gejalanya kambuh. Lantas, apakah benar mengonsumsi susu murni dapat memperparah maag? Yuk, simak pembahasannya berikut ini!

Ada Kemungkinan Susu Memperparah Maag
Susu murni mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, termasuk kalori, kalsium, protein, dan lemak. Saat mengalami kekambuhan, pengidap maag merasakan berbagai gejala seperti sakit perut, mual, dan kembung.

Pada lambung, asam yang diproduksi berfungsi untuk memproses makanan yang masuk dan melawan bakteri. Orang yang mengidap penyakit maag memiliki kandungan asam di lambung yang terlalu banyak. Akibatnya, gejala nyeri pada ulu hati pun akan timbul.

Lantas, apakah mengonsumsi susu murni dapat memperparah maag? Bisa jadi iya. Sebab, protein seperti yang terkandung dalam susu, dapat merangsang produksi hormon gastrin. Hormon tersebut dapat meningkatkan produksi asam lambung, sehingga bisa memicu gejala maag.

Namun, di sisi lain, gastrin meningkatkan gerakan otot sfingter dan mempercepat pengosongan lambung. Hal ini dapat mencegah asam lambung naik kembali ke kerongkongan. Jadi, sebenarnya belum dapat diketahui secara pasti apakah protein dalam susu memperparah maag atau justru meringankannya, jika terkait dengan protein.

Meski begitu, kandungan nutrisi dalam susu tidak hanya protein saja. Melainkan juga ada lemak, yang perlu diwaspadai oleh pengidap maag. Dalam satu gelas susu atau sekitar 250 mililiter, terkandung 8 gram lemak. Meski dibutuhkan tubuh, pengidap maag harus lebih cermat mengonsumsi lemak.

Lemak dapat membuat sfingter esofagus menjadi rileks dan memicu kenaikan asam lambung. Selain itu, lemak juga butuh waktu lebih lama untuk dicerna. Artinya, waktu pengosongan lambung bisa jadi lebih lambat dari seharusnya jika kamu mengonsumsi susu berlemak. Hal ini dapat membuat gejala maag menjadi kambuh.

Susu yang Cocok untuk Pengidap Maag

Meski dapat memperparah gejala, bukan berarti pengidap maag tidak bisa mengonsumsi susu sama sekali. Asalkan memilih jenis susu yang tepat, gejala maag tidak akan kambuh.

Berikut ini jenis susu yang cocok untuk pengidap maag:

1.Susu Rendah Lemak

Produk susu yang dijual di pasaran ada banyak jenisnya. Untuk pengidap maag, sebaiknya pilihlah susu rendah lemak atau yang bebas lemak (susu skim).

2.Susu Almond

Jenis susu lainnya yang juga cocok untuk pengidap maag adalah susu almond. Sebab, susu almond memiliki kadar pH sebesar 8,4, atau cukup basa dibanding susu sapi yang memiliki pH sebesar 6,8. Sifat basa tersebut dapat membuat asam lambung ternetralisir.

3.Susu Kedelai

Meski kadar lemaknya rendah, susu kedelai tak kalah dengan susu sapi dari segi protein. Itulah sebabnya susu kedelai bisa jadi pilihan yang tepat bagi pengidap maag.

Sumber: halodoc.com

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Selain rasanya yang enak, susu murni juga menyehatkan. Namun, banyak yang beranggapan bahwa susu memperparah maag, termasuk susu murni. Perlu diketahui bahwa maag merupakan sekumpulan gejala tak nyaman pada perut sebagai akibat dari gangguan pencernaan.

Pengidap maag memang perlu lebih cermat dalam memilih jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi untuk mencegah gejalanya kambuh. Lantas, apakah benar mengonsumsi susu murni dapat memperparah maag? Yuk, simak pembahasannya berikut ini!

Ada Kemungkinan Susu Memperparah Maag
Susu murni mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, termasuk kalori, kalsium, protein, dan lemak. Saat mengalami kekambuhan, pengidap maag merasakan berbagai gejala seperti sakit perut, mual, dan kembung.

Pada lambung, asam yang diproduksi berfungsi untuk memproses makanan yang masuk dan melawan bakteri. Orang yang mengidap penyakit maag memiliki kandungan asam di lambung yang terlalu banyak. Akibatnya, gejala nyeri pada ulu hati pun akan timbul.

Lantas, apakah mengonsumsi susu murni dapat memperparah maag? Bisa jadi iya. Sebab, protein seperti yang terkandung dalam susu, dapat merangsang produksi hormon gastrin. Hormon tersebut dapat meningkatkan produksi asam lambung, sehingga bisa memicu gejala maag.

Namun, di sisi lain, gastrin meningkatkan gerakan otot sfingter dan mempercepat pengosongan lambung. Hal ini dapat mencegah asam lambung naik kembali ke kerongkongan. Jadi, sebenarnya belum dapat diketahui secara pasti apakah protein dalam susu memperparah maag atau justru meringankannya, jika terkait dengan protein.

Meski begitu, kandungan nutrisi dalam susu tidak hanya protein saja. Melainkan juga ada lemak, yang perlu diwaspadai oleh pengidap maag. Dalam satu gelas susu atau sekitar 250 mililiter, terkandung 8 gram lemak. Meski dibutuhkan tubuh, pengidap maag harus lebih cermat mengonsumsi lemak.

Lemak dapat membuat sfingter esofagus menjadi rileks dan memicu kenaikan asam lambung. Selain itu, lemak juga butuh waktu lebih lama untuk dicerna. Artinya, waktu pengosongan lambung bisa jadi lebih lambat dari seharusnya jika kamu mengonsumsi susu berlemak. Hal ini dapat membuat gejala maag menjadi kambuh.

Susu yang Cocok untuk Pengidap Maag

Meski dapat memperparah gejala, bukan berarti pengidap maag tidak bisa mengonsumsi susu sama sekali. Asalkan memilih jenis susu yang tepat, gejala maag tidak akan kambuh.

Berikut ini jenis susu yang cocok untuk pengidap maag:

1.Susu Rendah Lemak

Produk susu yang dijual di pasaran ada banyak jenisnya. Untuk pengidap maag, sebaiknya pilihlah susu rendah lemak atau yang bebas lemak (susu skim).

2.Susu Almond

Jenis susu lainnya yang juga cocok untuk pengidap maag adalah susu almond. Sebab, susu almond memiliki kadar pH sebesar 8,4, atau cukup basa dibanding susu sapi yang memiliki pH sebesar 6,8. Sifat basa tersebut dapat membuat asam lambung ternetralisir.

3.Susu Kedelai

Meski kadar lemaknya rendah, susu kedelai tak kalah dengan susu sapi dari segi protein. Itulah sebabnya susu kedelai bisa jadi pilihan yang tepat bagi pengidap maag.

Sumber: halodoc.com

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img