30 C
Makassar
Monday, July 1, 2024
HomeRagamViral, Karyawan Ini Pilih Berhenti Bekerja Saat Minta Cuti Sakit

Viral, Karyawan Ini Pilih Berhenti Bekerja Saat Minta Cuti Sakit

- Advertisement -

SULSELSEKSPRES.COM – Tuntutan untuk produktif memang dibebankan pada orang yang bekerja di perusahaan, instansi, dan tempat kerja lainnya. Bukan berarti orang yang sakit juga harus memaksakan diri untuk tetap bekerja.

Seperti di media sosial Twitter sedang ramai bahasan seorang karyawan yang tidak diperkenankan untuk cuti meskipun sudah menunjukkan surat dari dokter yang menunjukkan bahwa dirinya sedang sakit.

BACA: Cara Agar Tidak Mudah Sakit Saat Musim Hujan

Perdebatan lewat aplikasi percakapan ponsel pintar ini bahkan berakhir dengan sang karyawan yang tidak lagi bekerja di perusahaannya.

Akun Twitter yang mengunggah cerita ini adalah milik @Fajartriantoro, dia sedang sakit tipes dan meminta izin untuk tidak berangkat. Hanya saja, atasannya justru memintanya untuk berhenti saja daripada izin tidak bekerja. Ia pun akhirnya memilih untuk berhenti.

Di kolom komentar, akun @cocacocat juga menceritakan hal yang serupa. Bahkan, ia diminta untuk berhenti kerja hanya gara-gara meminta izin karena mengalami nyeri datang bulan. Menurut akun @puput_an, di UU Ketenagakerjaan no. 13 tahun 2003, wanita yang mengalami kram perut di hari menstruasi pertama diperbolehkan untuk izin tidak bekerja.

Hal ini berarti larangan izin kerja saat sakit bisa dianggap sebagai pelanggaran.

Dikutip dari Doktersehat.com, Pakar kesehatan menyebutkan, bahwa tubuh orang yang sakit sedang mengalami penurunan daya tahan tubuh. Jika tetap memaksakan diri, maka ada kemungkinan kondisi kesehatannya akan semakin memburuk.

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img