28 C
Makassar
Monday, May 13, 2024
HomePolitikKembalikan Formulir Pendaftaran Kandidat, HSM Ungkap Sejarah Kebersamaan dengan PAN

Kembalikan Formulir Pendaftaran Kandidat, HSM Ungkap Sejarah Kebersamaan dengan PAN

- Advertisement -

PAREPARE, SULSELEKSPRES.COM – Bakal Calon Wali Kota Parepare H. Surianto Mujib (HSM) mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan kandidat di Sekretariat DPD PAN Parepare, Sabtu (27/4/2024).

HSM didampingi Anggota DPRD Parepare dari Partai Gerindra, Kamaluddin Kadir dan Muh. Yusuf Lapanna, beserta jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Parepare.

HSM dan rombongan diterima Ketua Penjaringan DPD PAN Parepare, Muharram Muchtar dan Sekretaris DPD PAN Parepare, Sapar Muchtar.

Sapar Muchtar mengatakan, salah tugas partia politik adalah melakukan rekrutmen calon kepala daerah dengan baik, objektif dan adil, yang diwujudkan melalui proses penjaringan ini.

“HSM bukan orang baru di PAN, namun pernah menjadi Anggota DPRD dari PAN,” katanya.

Sapar Muchtar mengungkapkan, oleh karena itu, HSM diharapkan dapat memaksimalkan segala potensinya untuk bisa mengendarai PAN, dan bersinergi memenangkan Pilkada Parepare.

“Karena, itu bagian dari ekspektasi kami. Apalagi Gerindra dan PAN juga berlokasi secara nasional, dan semoga bisa sejalan hingga tingkat lokal,” jelasnya.

Sementara, HSM mengungkapkan, pihaknya merupakan bagian keluarga besar PAN Parepare. Terlebih, kata dia, pihaknya pernah menjabat Ketua DPD PAN di Kabupaten Tanah Bumbu selama enam tahun, dengan total kebersamaan selama 16 tahun.

“Saya juga pernah menjadi Anggota DPRD Tanah Bumbu selama dua periode yakni tahun 2009-2014 dan tahun 2014-2019,” bebernya.

Ketua DPC Partai Gerindra tersebut berharap, Gerindra dan PAN bisa berjodoh pada Pilkada Parepare.

“Semoga pengembalian ini bisa diterima dengan baik oleh PAN, dan hubungan emosional maupun komunikasi antara Gerindra dengan PAN bisa terus berjalan dengan baik,” pungkasnya.

spot_img

Headline

Populer

spot_img