31 C
Makassar
Saturday, April 20, 2024
HomeParlemanLegislator Sulsel Bahas Penyelesaian Tuntutan Serikat Pekerja Pelaut

Legislator Sulsel Bahas Penyelesaian Tuntutan Serikat Pekerja Pelaut

- Advertisement -

MAKASSAR, SULSELEKSPRES.COM – Komisi E DPRD Sulsel menggelar Rapat pembahasan terkait surat DPD Serikat pekerja pergerakan pelaut indonesia Provinsi Sulsel.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh H. Ince Langke selaku Wakil Ketua II dan didampingi oleh Kepala dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulsel, Sukraf S. Latief yang mewakili Gubernur selain itu juga dihadiri oleh Kepala Dinas ketenagakerjaan Sulsel.

Dalam rapat tersebut didapatkan kesimpulan bahwa DPRD Provinsi Sulsel memberikan waktu selama kurang lebih 1 bulan kepada dinas tenaga kerja untuk memfasilitasi dalam penyelesaian tuntutan teman-teman serikat pekerja pelaut dan akan diundang kembali setelah itu untuk mendengarkan sejauh apa progresnya dan hasilnya.

Pada kesempatan ini, anggota komisi E asal fraksi Golkar, Andi Debbie Purnama Rusdin mempertanyakan Dinas terkait karena kurang sigap mencari solusi terkait laporan pekerja pelaut.

Menurutnya, pihaknya di Dewan menindak lanjut apa yang menjadi keluahan pada pekerja pelaut sehingga dilakukan rapat untuk mencari solusi.

“Saya ingin mempertanyakan tentang pengaduan serikat pelaut. Hari ini pertemuan menindak lanjut. Dimana mereka serikat laut ke Disnaker Provinsi, tapi tak digubris,” jelasnya secara singkat.

spot_img

Headline

Populer

spot_img