24 C
Makassar
Monday, May 27, 2024
HomeDaerahJelang Coklit Serentak, KPU Parepare Gelar Konvoi

Jelang Coklit Serentak, KPU Parepare Gelar Konvoi

- Advertisement -

PAREPARE, SULSELSEKSPRES.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare melakukan konvoi, dalam rangka mensosialisasikan pelaksanaan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih secara Nasional, yang akan dilaksanakan serentak pada 20 Januari besok.

Ketua KPU Parepare, Nur Nahdiyah mengatakan, kegiatan diikuti ratusan peserta yang terdiri dari kalangan KP, anggota PPK, PPS dan PPDP. Adapun titik kumpulnya, kata dia, di Lapangan Bina Lipu Parepare yang lokasinya berada tak jauh dari kantor KPU Parepare.

BACA: Bawaslu Perkenalkan Jenis Pelanggaran Ini Untuk Pilgub Sulsel

“Rute konvoi yang akan dilintas di antaranya Jalan Bumi Harapan, Nurussamawati, Jendral Sudirman, Jendral Ahmad Yani, Karaeng Burane, pinggir laut Jalan Abdul Jalil hingga ke arah Masjid Raya. Rute dilanjutkan ke Jalan Sultan Hasanuddin, Dg Patompo dan Jalan Lasinrang,” katanya, Jum’at (19/01/2018).

Selanjutnya, lanjut dia, melewati Jalan H. M. Arsyad, Jalan Laupe, Jedral Ahmad Yani dan Andi Mappangara menuju Lemoe melintasi Kecamatan Bacukiki dan Bacukiki Barat, hingga ke Terminal Induk dan ke ruas Jalan Bau Massepe. Adapun, titik akhir konvoi di Lapangan Andi Makkasau.

Dia mengungkapkan, Coklit yang akan dilaksanakan besok, akan menyasar 111.270 jiwa daftar pemilih, berdasarkan hasil sinkronisasi yang telah dilakukan KPU-RI. Selanjutnya, katanya, Coklit akan dilaksanakan hingga 18 Februari mendatang.

“Kami berharap masyarakat dan seluruh pihak, ikut berpartisipasi dalam menyukseskan pelaksanaan Coklit ini. Karena, Coklit akan kami lakukan pada siang hingga malam hari,” tandasnya.

Penulis: Luki Amima

spot_img

Headline

Populer

spot_img