32 C
Makassar
Monday, June 17, 2024
HomeOlahragaLiverpool Terancam Tak Diperkuat Mo Salah dan Firmino Hadapi Barcelona di Anfield

Liverpool Terancam Tak Diperkuat Mo Salah dan Firmino Hadapi Barcelona di Anfield

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Liverpool akan kembali bertemu Barcelona dalam laga lanjutan leg kedua babak semi final Liga Champions Eropa. Laga nanti akan digelar di markas Liverpool, Anfield Stadium, kita Liverpool, Inggris, pada hari Rabu (8/5/2019) dini hari WITA.

Di laga nanti, Liverpool terancam tidak diperkuat bintang utama mereka, Mohamed Salah, karena mengalami cedera kepala pada saat bertandang ke markas Newcastel United, Minggu (5/5/2019) dini hari tadi.

Mohamed Salah harus ditarik keluar lapangan pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-73, atas instruksi dokter tim. Salah kemudian digantikan oleh striker berpaspor Belgia, Divock Origi.

Salah mendapatkan cedera setelah dirinya terlibat benturan dengan kiper Newcastel, Martin Dúbravka, di Stadion St. James’ Park, beberapa menit sebelum ditarik keluar.

Kepala Mohamed Salah membentur punggung penjaga gawang asal Slovakia tersebut, kemudian jatuh tergeletak. Salah terjatuh dengan posisi kepala mendarat lebih dahulu ke tanah, sehingga bintang Mesir tersebut harus ditandu keluar lapangan.

Salah dibawa masuk ke ruang perawatan tim dan mendapat penanganan sigap dari tim dokter. Beberapa saat kemudian, Salah terlihat kembali menyaksikan pertandingan dari pinggir lapangan.

Meski begitu, Jurgen Klopp masih meragukan anak asuhnya tersebut bisa tampil menghadapi Barcelona. Dia menyampaikan bahwa kondisi Salah masih akan terus dievaluasi.

“Ia [Salah] terkena pinggul kiper pada bagian kepalanya,” ungkap Jurgen Klopp selaku manajer Liverpool kepada Sky Sports, sebagaimana dilansir dari laman goal livescore Indonesia.

“Ia terjatuh, dokter tim harus membuat keputusan dan itu adalah menariknya keluar. Kami menerima situasi itu, tentu saja.”

“Salah lalu berada di ruang ganti tim untuk menyaksikan pertandingan, jadi ia baik-baik saja. Tapi, tentu saja, kami harus menunggu [perkembangan kondisinya] karena ia mendapatkan benturan berarti dalam situasi tersebut.”

Kondisi Liverpool semakin parah ketika Roberto Firmini dikabarkan belum siap bermain. Firmino belum pulih total dari cederanya, sehingga Klopp masih merasa dipusingkan dengan kondisi lini depannya tersebut.

Penulis : Widyawan Setiadi

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img