30 C
Makassar
Monday, June 17, 2024
HomeMetropolisPantai Labombo Palopo Bakal Jadi Destinasi Wisata Internasional

Pantai Labombo Palopo Bakal Jadi Destinasi Wisata Internasional

- Advertisement -

PALOPO, SULSELEKSPRES.COM-Pantai legendaris Labombo yang ada di Kota Palopo ditargetkan bakal menjadi ikon wisata internasional.

Hal tersebut sudah menjadi target Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) HM Nurdin Abdullah (NA). Kata dia, dirinya berencana mereklamasi area pantai yang selalu surut sebagai pusat kuliner, pusat wisata internasional, juga sport center.

“Begitu jalan poros Bua-Rantepao beroperasi, maka turis di Toraja tetap bisa menikmati wisata pantai dan kuliner seafood di Pantai Labombo. Turis asing pasti tertarik wisata pantai. Apalagi jarak tempuh dari Toraja ke Palopo nantinya cuma 45 menit,” ujar NA saat meninjau Pantai Labombo bersama Wali Kota Palopo Judas Amir, Kamis (30/5/2019).

Menurut Nurdin Abdullah, sekitar 800 meter air di Pantai Labombo yang selalu surut, nantinya bakal direklamasi agar areal wisata langsung menghadap laut lepas laiknya Pantai Seruni di Bantaeng.

“Satu kelebihan lain dari reklamasi, para turis bakal melihat pemandangan gunung ke arah daratan,” katanya.

Tujuan menjadikan Labombo ikon wisata pantai internasional, tidak lain agar Palopo menjadi pusat pertumbuhan ekonomi di wilayah utara.

“Palopo harus jadi landmark wilayah Luwu Raya. Palopo harus menjadi pusat pertumbuhan utama di wilayah utara Sulsel,” kata Nurdin Abdullah.

Penulis: Efrat Syafaat Siregar

spot_img
spot_img
spot_img

Headline

Populer

spot_img