31 C
Makassar
Friday, April 26, 2024
HomeEkbisPLUT Sulsel Bimbing UMKM Temukan DNA Bisnis

PLUT Sulsel Bimbing UMKM Temukan DNA Bisnis

- Advertisement -

SULSELEKSPRES.COM – Pusat layanan usaha terpadu (PLUT) Sulsel kembali menggelar pendampingan dalam bentuk workshop sehari bagi UMKM. Kegiatan kali ini digelar pada Jumat,6 Maret 2020 bertempat di ruang pelatihan PLUT Sulsel,Jalan Metro Tanjung Bunga.

Kegiatan workshop bertema “IDENTIFIKASI DNA BISNIS ta'” difasilitasi praktisi bisnis fashion,Aribah, penggiat social media,Angga dan pendamping/konsultan PLUT,Ahyar Muawwal

Kegiatan ini bertujuan membantu pelaku UMKM punya arah dalam menjalani bisnis. Peserta dengan pendekatan ceramah dan praktek tools bisnis diajak melakukan identifikasi DNA bisnis.

DNA bisnis semacam sidik jarinya, yg semua orang berbeda, begitupun dengan bisnis. DNA Bisnis menjadi keunggulan tiap individu pelaku usaha. Sederhananya kategori bisnis apa yang menjadi hoki dari setiap pelaku bisnis, sehingga dibidang tertentu itu seorang pelaku usaha bisa di tingkatkan kapasitanya untuk berkembang, ujar Aribah.

“DNA bisnis adalah inti atau core dari bisnis kita.yang merupakan keunggulan kita, yang tiap pebisnis jasa ataupun pemilik produk memiliki perbedaan masing-masing,” tambahnya.

Dalam workshop ini narasumber menggali bisnis peserta supaya lebih terarah dan bermanfaat. Sehingga tidak menghamburkan uang untuk melakukan semua strategi marketing.

BACA: Konsultan PLUT Sulsel Belajar Pembinaan UMKM Di Thailand

Perusahaan beromset triliunan pun, tidak menyasar semua kalangan. Karena itu peserta diajarkan cara targeting market.

Adapun narasumber lainnya,Angga memfasilitasi UMKM kiat terjun ke dunia online. Ia memaparkan bagaimana menata akun sosmed secara profesional sebagai Pebisnis,tidak asal upload dan mendapat komen.

Kegiatan ini bagian dari upaya PLUT memfasilitasi UMKM agar bisa tumbuh pesat dan berkembang cepat. Big Goalnya adalah bisnis bertumbuh, omset bertambah,ujar Ahyar,pendamping/konsultan PLUT Sulsel

spot_img

Headline

Populer

spot_img